Ada beberapa komponen-komponen motor atau kendaraan bermotor yang jarang kita perhatikan akan fungsinya yang ternyata penting. Adapun komponen-komponen tersebut antara lain adalah:
- Lampu utama dan lampu jarak jauh
- Lampu sein
- Lampu belakang
- dan spion
1. Lampu utama dan lampu jarak jauh
Banyak orang yang kurang memperhatikan lampu utama sebagai bagian dari komponen keselamatan karena lampu utama ini penting untuk penerangan di malam hari, namun perlu kita perhatikan yaitu pencahayaan yang di keluarkan lampu utama. Orang biasanya tidak terlalu memperhatikan hal ini, sebenarnya pencahayaan lampu mempengaruhi pengendara lain yang berlawanan arah, karena jika lampu utama kita terlalu redup maka lawan akan sulit untuk mengetahui keberadaan kita karena intensitas cahaya yang sedikit. Namun sebaliknya, jika kita terlalu terang menyetel lampu atau menggunakan watt yang terlalu besar, maka akan membahayakan diri kita sendiri dan juga pengguna jalan lain pada malam hari, karena jika terlalu terang sinar lampu yang dipancarkan sepeda motor kita akan menyilaukan pengendara lain dan juga dapat mengakibatkan kecelakaan. Begitu juga dengan penggunaan lampu jarak jauh yang terus menerus dan tidak memerhatikan lawan, hal tersebut dapat mengakibatkan kecelakaan karena cahaya lampu yang mengarah lurus kedepan dan memiliki jarak jangkauan yang jauh.
2. Lampu sein
Banyak yang belum memerhatikan kegunaan komponen ini terutama dissat akan berbelok ke sebuah gang dan sebaginya, orang masih banyak yang hanya langsung main berbelok saja tanpa menghidupkan lampu sein dan itu dapat menimbulkan bahaya karena pengendara lain dapat celaka akibat kelalaian kita dalam berbelok yang tidak menghidupkan lampu sein. Oleh karena itu pentingnya lampu sein dalam berbelok, karna kita juga tidak ingin mendapat masalah atau celaka kan karena masalah berbelok yang tidak memberi isyarat. Dan yang terpenting lagi, lampu sein harus dapat nampak dengan mudah oleh pengguna jalan lain, terkadang kita memodifikasi motor kita supaya terlihat keren namun kita pikirkan lagi akan keselamatan yang penting bagi kita dan pengendara lain.
3. Lampu belakang
Lampu belakang digunakan untuk memberi isyarat kepada pengguna kendaraan di belakang kita pada saat kita mengerem dan juga pada saat malam hari kita dapat terlihat oleh pengendara lain di belakang kita, jadi lampu belakang yang baik adalah lampu belakang yang menyala redup saat lampu malam hidup dan menyala terang pada saat melakukan pengereman. Masih banyak orang yang menganggap lampu belakang itu hanya digunakan sebagai lampu isyarat rem, namun sebenarnya itu salah karena jika lampu belakang kita tidak hidup pada malam hari maka pengnedara di belakang kita tidak mengetahui keberadaan kita dan juga dapat menyebabkan pengendara di belakang kita menabrak kita. Ada juga sebagian dari pengendara motor yang malah menempelkan stiker di lampu belakangnya yang malah membuat tidak berfungsinya secara maksimal lampu belakang dan malah dapat membuat lampu belakang tidak berfungsi jika stiker telah menutupi semua bagian lampu belakang.
4. Spion
Spion digunakan pengendara untuk melihat kondisi, keadaan, atau apapun yang berada di belakang kita. Namun banyak orang yang masih tidak tau manfaat spion, padahal spion diciptakan untuk kepraktisan kita dalam melihat kebelakang tanpa menolehkan kepala kebelakang dan juga untuk keamanan yang berguna agar kita tau situasi jika kita akan menyelip kendaraan lain agar kita tidak bersrempetan atau mencelakakan pengguna kendaraan lain di belakang kita. Dengan spion kita bisa memperhitungkan tindakan kita dalam berkendara dijalan terhadap pengguna kendaraan yang lain.
Walaupun komponen-komponen tersebut terlihat kecil dan sepele namun komponen-komponen tersebut mempunyai manfaat yang besar bagi kenyamanan dan keamanan kita dalam berkendara. Terkadang orang lebih memikirkan modifikasi yang besar-besaran namun tidak memperhatikan keamanan dan komponen-komponen yang terlihat kecil menjadi semakin tidak maximal fungsinya bahkan ada yang hanya malah menjadi pajangan dan hiasan di sepeda motor kita. Jadi memodifikasi motor itu tidak masalah asalkan masih memikirkan resiko dan komponen keselamatan pada modifikasi kita, karena kalo salah dalam memodifikasi kita sendiri yang akan terkena batunya.
Sekian posting saya yang kedua ini, semoga bermanfaat banyak bagi seluruh pengguna kendaraan bermotor. Tetap berhati-hati di jalan. Kurang lebihnya saya mohon maaf.
Terimakasih...........

Tidak ada komentar:
Posting Komentar